Home / Daerah

Senin, 21 November 2022 - 14:07 WIB

Bupati Tanjab Barat Akan Panggil Pihak Desa Sungai Rambai Terkait Pemberhentian Perangkat.

Tanjabbar.Genjambi.ID – Bupati Tanjung Jabung barat Drs H Anwar Sadat akan segera memanggil pihak terkait terhadap pemberhentian perangkat desa sungai rambai.

Hal itu disampaikan langsung oleh Bupati tanjung Jabung barat sambil memberikan tanggapan atas pandangan fraksi PDI perjuangan Tanjung Jabung barat, Senin (21/11/2022)

“Ada pandangan dari fraksi PDI perjuangan terkait pemberhentian perangkat desa sungai rambai, nanti kita akan panggil yang bersangkutan.”singkatnya

Diberitakan sebelumnya Anggota Dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Tanjung Jabung barat menyoroti salah satu kades yang baru dilantik di kabupaten tanjung Jabung barat terkait pemberhentian sepihak oleh kades tersebut.

READ NEW  Kejari Tanjab Barat Gelar Rakor Pakem, Antisipasi Munculnya Aliran Sesat

Hal itu di sampaikan langsung oleh ketua fraksi PDI perjuangan Hamdani SE saat rapat paripurna keempat terhadap Raperda tentang apbd tahun anggaran 2023.

READ NEW  Kronologi Dugaan Penculikan Siswi SD di Tanjab Barat

Hamdani mengatakan bahwa dirinya mendapatkan laporan dari masyarakat terkait kepala desa sungai rambai kecamatan senyerang di kabupaten Tanjung Jabung barat telah memberhentikan secara sepihak perangkat-perangkat desa nya.

“Kita mendapatkan laporan dari masyarakat terkait pemberhentian sepihak oleh kades sungai rambai.” Ucapnya.

Lebih lanjut hamdani meminta kepada pemerintah daerah melalui instansi terkait agar segera menyelesaikan permasalahan tersebut.

“Kita minta melalui dinas terkait untuk dapat memanggil pihak kades terkait, karenaa sudah melanggar UU no.6 Tahun 2014 pasal 53 dan PERDA no.7 Tahun 2019.” Pungkasnya

(wis)

READ NEW  Bupati dan Wabup Tanjung Jabung Barat Gelar Open House Hari Pertama Lebaran.

Share :

Baca Juga

Daerah

Pergantian Tahun Baru di Kuala Tungkal, Lancar Dan Aman

Daerah

Jadi Ketua DPRD Tanjab Barat, H Abdullah : Yang Merupakan Kepentingan Rakyat Harus Kita Dukung

Daerah

Ratusan KK Warga Tanjabbar Tersebar di Pasar Kuala Tungkal

Daerah

BKPSDM Tanjabbar Gelar Uji Kompetensi/Assessment Pejabat Administrator Lingkup Pemkab Tanjabbar

Daerah

Polres Tanjabbar Adakan Pelatihan dan Simulasi Pemakaman Pasien Covid 19

Daerah

PMA Dan PMDN di Kabupaten Tanjabbar Alami Peningkatan

Daerah

Buaya Yang Resahkan Warga Desa Jatiemas Berhasil Ditangkap

Daerah

PT LPPPI Selenggarakan Vaksinasi Gotong Royong Untuk 1200 Karyawannya