Home / Pemerintah

Selasa, 25 Juni 2019 - 11:43 WIB

Wabup Amir Berikan Penilaian Lomba P2WKSS di Desa Mekar Alam

Tanjabbar.GenJambi.com – Pembinaan P2WKSS di Tanjung Jabung Barat, Wabup Amir Sakib targetkan minimal dapat juara III. 

Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa gelar Penilaian Lomba P2WKSS bersama Lintas Sektoral di Desa Mekar Alam Kecamatan Seberang Kota, Selasa 25 Juni 2019.

Kegiatan ini berlangsung di Kantin Desa Mekar Alam, Penilaian dilaksanakan oleh Kelompok Kerja P2WKSS Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Menurut Wabup Amir Sakib, P2WKSS merupakan Program yang begitu besar manfaatnya apabila dilaksanakan dengan sungguh-sungguh oleh masyarakat setempat khususnya para anggota binaan. 

READ NEW  TMMD ke-113 Resmi Ditutup, Danrem Berharap Program TNI Ini Membantu Dalam Kesejahteraan Masyarakat

Untuk itu, peran serta para OPD terkait di berbagai bidang baik ekonomi, pendidikan, sosial, serta kegiatan lainnya harus benar-benar didukung dan dipahami oleh anggota binaan. 

Sehingga dengan dilakukannya berbagai kegiatan P2WKSS ini nantinya dapat meningkatkan pengetahuan yang pada akhirnya dapat meningkatkan ekonomi kesehatan sehingga kehidupan masyarakat dapat meningkat dari pra sejahtera menjadi sejahtera.

Penilaian Lomba P2WKSS ini dilakukan pada 50 Kepala Keluarga Binaan yang didasarkan pada Instrumen penilaian yang memuat antara lain Data Umum Desa, Komponen Pendidikan, Komponen Kesehatan dan Komponen Ekonomi.

READ NEW  Bupati Tanjab Barat Buka Launching Pendataan Keluarga Tahun 2021

Amir Sakib dalam arahannya juga menyampaikan Program P2WKSS ini merupakan Program Pemerintah dimana tahun 2019 ini Desa Mekar Alam termasuk salah satu Desa yang dipersiapakan untuk mengikuti lomba P2WKSS tingkat Provinsi Jambi.

“Minimal tahun ini target kita dapat juara III,  sama seperti tahun 2017 yang lalu di Desa Parit Bilal Kecamatan Pengabuan. Karena pada P2WKSS tahun 2018 lalu Desa Penyabungan Kecamatan Merlung hanya mendapatkan Juara Harapan I,” tegasnya

Ketua PKK Mekar Alam Yeti Sumiati mengatakan dengan diadakannya P2WKSS di Desa Mekar Alam beserta Masyarakat sangat mendukung dan menyambut baik diadakannya di desa nya.

READ NEW  Ketua Komisi II DPRD Tanjabbar Minta Masyarakat Awasi Pengguna Anggaran Covid-19

“Hal ini sekiranya dapat lebih meningkatkan Masyarakat Desa Mekar Alam yang berkualitas untuk menunjang ekonomi keluarga,” harapnya.

Sementara Camat Sebrang Kota Wahyudi sampaikan terimakasih atas terpilihnya Desa Mekar Alam menjadi salah satu Desa Peserta Lomba P2WKSS. Dan kepada OPD yang sudah memberikan pelatihan kepada peserta P2WKSS serta diharapkan dapat memanfaatkan dengan baik pelatihan-pelatihan yang diadakan. (Tim Redaksi)

Share :

Baca Juga

Daerah

Terkait Seleksi Penerimaan Petugas Damkar, Hamdani : Penerimaannya Harus Sesuai DPA

Pemerintah

Wabup Amir Sakib Sampaikan Apresiasi Capaian Bank BPR Tanggo Rajo

Daerah

Jalankan Intruksi Pemerintah, SD Negeri 18 Kuala Tungkal Gelar Vaksinasi Anak

Pemerintah

Yon Heri Resmi Jadi Pelaksana Harian Sekda Tanjung Jabung Barat.

Pemerintah

Bupati Safrial dan Dprd Tanjab Barat Tandatangani Nota Kesepakatan KUPA- PPAS Perubahan APBD Kabupaten Tanjab Barat Tahun 2019

Daerah

Lokasi dan Pengelolah Objek Wisata Bukit Batu Suban Belum Jelas

Daerah

Sekda Tanjab Barat Rencanakan Alih Fungsi Perkantoran Yang Kosong

Daerah

Pemkab Tanjabbar Tambah Kouta Gas Elpiji 3 Kilogram