Home / Daerah

Jumat, 26 Maret 2021 - 09:56 WIB

Masih Masa Pandemi, Festival Arakan Sahur Di Tanjabbar Kembali Ditiadakan

Tanjabbar.Genjambi.ID – Festival Arak-arakan Sahur Ramadan dan Kegiatan Festival Takbir Idul Fitri 1442 Hijriyah di Kabupaten Tanjung Jabung Barat untuk kedua kalinya di tiadakan. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Tanjabbar, Otto Riadi.

Ia menyebutkan bahwa di tengah kondisi pandemi Covid 19, untuk sejumlah rangkaian kegiatan yang memang rutin di lakukan setiap tahunnya di Tanjabbar untuk tahun ini kembali di tiadakan. Ini juga menindaklanjuti dari aturan untuk tidak membuat dan menimbulkan keramaian.

“Karena kita ketahui bersama kalo festival arakan sahur dan takbiran menimbulkan keramaian. Sehingga memang untuk tahun ini sama dengan tahun sebelumnya itu kita tiadakan mengingat kondisi pandemi,” ungkapnya, Jumat (26/3)

Sementara itu, terkait dengan apakah ada kegiatan lain yang nantinya sebagai pengganti dari kegiatan festival. Disampaikan oleh Otto, pihaknya juga tidak berani untuk melakukan kegiatan lain yang memang sifatnya untuk mengumpulkan orang banyak.

“Paling itu ada di masing-masing masjid ya. Karena kita tidak berani juga untuk menisiasi suatu kegiatan yang mengumpulkan masa karena dalam bahasa prokes memang tidak di perbolehkan,” ujarnya

“Jadi kita masih belum ada kegiatan apapun tahun ini yang masuk dalam pengumpulan masa. Ya mudah-mudah akhir tahun nanti lah kita buka dengan kegiatan olahraga,” pungkasnya

READ NEW  Basarnas Jambi Gelar Pelatihan Potensi SAR

Share :

Baca Juga

Daerah

BreakingNews!! Kebakaran Hanguskan Rumah di Kelurahan Teluk Nilau

Daerah

Ponpes Al Baqiyatush Shalihat Terima Bantuan Bus Sekolah dari Dirjen Perhubungan Darat

Daerah

Larangan Mudik Mulai Disosialisasikan, Sanksi Menunggu Bagi Yang Angkut Penumpang Saat Tanggal Mudik

Daerah

Sakit Hati Soal Perkataan, FR Nekat Membunuh Siswi SMP di Betara

Daerah

Libur Lebaran Hampir Selesai, Jembatan WFC Jadi Wisata Favorit Keluarga Selama Libur

Daerah

Ratusan Pelamar CPNS di Tanjab Barat Tidak Memenuhi Syarat, Berikut penjelasan BKPSDM Tanjabbar

Daerah

ODP Ditanjabbar Menjadi 10 Orang, 1 PDP Dipulangkan

Daerah

Uji Coba Terakhir, Tanjab Barat Matangkan Strategi Dan Fisik