Home / Daerah

Rabu, 21 Desember 2022 - 18:31 WIB

KPU Tanjab Barat Butuh 402 PPS

 

Tanjabbar.Genjambi.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanjung Jabung barat telah membuka rekrutmen Badan Ad Hoc. Yakni, panitia pemungutan suara (PPS) atau panitia pemilu di tingkat kelurahan/desa, Rekrutmen tersebut dapat diikuti melalui aplikasi Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Ad Hoc (Siakba) dibuka mulai 18 sampai 27 Desember 2022.

M. Ilyas Komisioner KPU Tanjung Jabung barat Ketua Divisi sosialisasi, pendidikan pemilih partisipasi masyarakat dan SDM mengatakan pembentukan PPS ini merupakan langkah KPU Tanjung Jabung barat dalam tahapan Pemilu 2024. Sebab, sebelumnya telah menyelesaikan rekrutmen PPK.

“KPU Tanjung Jabung barat telah melakukan rekrutmen PPS sesuai dengan jadwal dan tahapan yang tercantum dalam PKPU (peraturan KPU) tentang pembentukan dan tata kerja Badan Ad Hoc,” katanya, rabu (21/12/2022).

M. Ilyas menjelaskan, untuk kebutuhan rekrutmen PPS. KPU Tanjung Jabung barat membutuhkan 402 PPS dari 134 desa/kelurahan.

“Tidak ada yang penambahan jumlah anggota. Yakni, setiap kelurahan/desa akan terpilih 3 anggota PPS melalui rekrutmen tersebut,”ucapnya

Terkait kendala apa saja yang menghambat penerimaan pps kali ini, Ilyas mengatakan bahwa ada beberapa laporan tentang akun yang sudah terdaftar, maka dari itu dirinya meminta kepada masyarakat untuk segera melaporkan ke nomor kontak yang sudah tertera di pengumuman.

“Kendala nya ada yang email yang sudah terdaftar namun eror, itu bisa langsung hubungi nomor kontak yang ada di pengumuman, nanti di arahkan untuk segera mereset akun tersebut, karena untuk mereset itu hanya KPU pusat yang bisa.” Pungkasnya

Lebih lanjut, dalam rekrutmen PPS ini menggunakan aplikasi Siakba yang dapat diakses melalu https://siakbakpu.go.id sebagai alat bantu pendaftaran pengumuman, dan pengelolaan data.

READ NEW  Ketua KPUM Sayangkan Informasi Hoax Terkait Pengeroyokan Mahasiswa Saat Pemiliham Dema

(wis)

Share :

Baca Juga

Daerah

Akan Mengambil Dosis Vaksin, Mobil Dinas Kesehatan Tanjab Barat Terguling

Daerah

64 Tim Akan Memperebutkan Piala Hamdani Cup Tahun 2022

Daerah

Pasca Lebaran, Wabup Tanjab Barat Lakukan Pengecekan Absensi Pegawai

Daerah

Terkait Isu Jual Beli Jabatan, Jubir Pemkab : Itu Tidak Benar, Kalau Ada Bukti Segera Laporkan

Daerah

Peduli Masyarakat, Hamdani Luncurkan Ambulance Gratis Untuk Masyarakat

Daerah

Ketua DPRD Tanjab Barat Serap Aspirasi Masyarakat Desa Lubuk Terentang

Daerah

Fadhil Arief : Yang Tidak Punya Semangat Berjuang Dijalan Ka’bah Pasti Akan Keluar Sendiri Atau Dikeluarkan

Daerah

Menuju Smart City, Pemkab Tanjab Barat dan Polres Pasang CCTV di Area Publik