Home / Daerah

Rabu, 24 Maret 2021 - 12:03 WIB

Pelayanan Publik Umat Beragama di Tanjabbar Mulai Dilakukan Vaksin

Tanjabbar.Genjambi.ID – Sejumlah petugas pelayanan publik umat beragama di Kabupaten Tanjung Jabung Barat mulai melakukan vaksinasi. Hal ini disampaikan oleh dr Nani, Juru Bicara Satgas Covid 19 RSUD Daud Arif Kuala Tungkal, Rabu (24/3).

Nani menyebutkan bahwa sejumlah pelayanan publik untuk umat beragama hari ini, mulai dilakukan vaksinasi. Di mana sebelumnya pelayanan publik sudah dilakukan seperti TNI dan Polri.

“Untuk tahap pelayanan publik sebetulnya telah kita lakukan sebelumnya, seperti TNI, Polri, Media. Hari ini mulai lagi itu untuk pelayanan publik pada umat beragama,” katanya

Disisi lain, disampaikan oleh Nani bahwa pelaksanaan vaksinasi untuk umat beragama ini dilakukan di dua tempat yakni di RSUD Daud Arif dan di Puskesmas Tungkal I. Lebih lanjut disampaikannya bahwa untuk pelayanan publik ini di targetkan selesai sebelum puasa.

“Untuk pelayanan publik ini kita lakukan di dua tempat itu di RSUD Daud Arif Kuala Tungkal dan di Puskesmas Tungkal I. Kita harapkan memang nantinya untuk pelayanan publik bisa selesai,” pungkasnya

Disisi lain, Budi Hartono, Ketua Yayasan Budi Luhur. Yayasan Budi Luhur merupakan yayasan kematian warga Tionghoa di Kuala Tungkal. Sekaligus juga memiliki fasilitas pembantu pemadam kebakaran.

READ NEW  Disbunak Tanjab Barat Minta Peternak Antisipasi Penyakit Mulut Dan Kuku

Budi, sekaligus penerima vaksin untuk pelayanan publik umat beragama berharap Vaksinasi juga disegerakan untuk masyarakat umum. Karena menurutnya masyarakat umum juga harus menjadi bagian prioritas untuk vaksinasi.

“Kita harapkan juga nantinya seluruh masyarakat juga mendapatkan vaksinasi. Sehingga dalam berkegiatan termasuk dengan melakukan aktivitas agama bisa maksimal,”pungkasnya

(Wis)

READ NEW  DPC PDI Perjuangan Tanjab Barat Gelar Rapat Konsolidasi Dan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor

Share :

Baca Juga

Daerah

Ketua DPRD Tanjab Barat Tampung Aspirasi Dua Desa di Kecamatan Betara

Daerah

Ketua DPRD Tanjab Barat Pimpin Rapat Pengumuman Nama-Nama Fraksi

Daerah

Turnamen Voli Desa Adi Purwa di Buka Anggota DPRD Tanjung Jabung Barat

Daerah

Polres Tanjabbar Gelar Ngopi Manis Bersama Wartawan

Daerah

Tiga Anak Dibawah Umur Meninggal Dunia Karena DBD

Daerah

Yogi : Dimana Posko Yang Dikatakan Bupati

Daerah

Yogi : Segel Dan Bongkar Kalau Tidak Ada Izin

Daerah

Kerja Sama Dengan Provinsi Riau. Ketua DPRD Tanjab Barat, H. Abdullah : Semoga Kerjasama Ini Dapat Berjalan Disemua Lini