Home / Daerah

Selasa, 20 Desember 2022 - 09:29 WIB

Ali Imran Resmi Dilantik Menjadi Ketua IPP-TJB

Tanjabbar.Genjambi.ID – Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag melantik kepengurusan Ikatan Pedagang Pasar Tanjung Jabung Barat (IPP-TJB) periode 2022 – 2027 sekaligus membuka secara resmi kegiatan Expo 1 tahun 2022 yang digelar Kodim 0419/Tanjab bersama IPP-TJB, pada selasa malam (20/12).

Kegiatan yang dipusatkan di Alun-alun Kota Kuala Tungkal tersebut turut dihadiri Unsur Forkopimda, Ketua Komisi 2 DPRD, Sekretaris Daerah, Kepala OPD, Ketua Baznas, Kabag Ekonomi, Kabag Prokopim, perbankan, Pengusaha dan Ikatan Pedagang Pasar Tanjung Jabung Barat.

READ NEW  Ditunjuk Sebagai Ketua Komisi II, Yogi Akan Ajak Mitra Kerja Terus Dialog

Bupati dalam sambutannya berharap IPP-TJB yang baru dilantik dapat mendukung pertumbuhan perekonomian dan menggeliatkan UMKM di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, terutama di kondisi pasca pandemi dan menjamurnya keberadaan toko dan pasar modern.

“Saya berharap kepada seluruh pengurus IPP-TJB yang baru dilantik dapat menjalankan fungsinya secara optimal, semoga seluruh pengurus IPP-TJB dapat terus meningkatkan upaya kebangkitan perekonomian terutama pedagang pasar yang ada di Kabupaten Tanjab Barat.” Ucap Bupati Anwar Sadat.

Sementara itu, Ketua Umum IPP-TJB, Ali Imran mengatakan IPP-TJB dibentuk bertujuan untuk menjalin koordinasi, komunikasi dan kebersamaan antara pedagang bersama pedagang, antara pedagang dengan Pemerintah dan mitra strategis lainnya.

“IPP-TJB merupakan wadah berkumpulnya para pedagang lintas sektor untuk menampung aspirasi, memecahkan permasalahan dari sesama pedagang yang ada di Kabupaten Tanjab Barat dan menjembatani komunikasi antara pedagang dengan pemerintah serta memberikan ruang dan kesempatan kepada para pelaku usaha pedagang pasar dan UMKM dalam meningkatkan kapasitasnya.” Jelasnya

Sebelumnya dalam laporan Ketua panitia Avrri Wenney mengatakan, kegiatan Expo digelar dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika TNI AD ke-77, Kodim 0419/Tanjab.

READ NEW  IWO Tanjab Barat Berbagi Takjil Untuk Masyarakat Kuala Tungkal

Avrri mengatakan, Selain Expo, kegiatan yang digelar dari tanggal 15 – 31 Desember 2022 tersebut di isi dengan berbagai kegiatan diantaranya, Bazaar Kebangsaan, Festival Hadrah, Pentas Seni dan Budaya Daerah, Lomba Lagu Daerah Kuala Tungkal, Lomba Lagu Kebangsaan, Lomba Pidato Kebangsaan, Tabligh Akbar menyambut tahun baru 2023 serta Zikir Muhasabah Akhir tahun.

READ NEW  Wabup Amir Sakib Hadiri Sertijab Kalapas Kelas II B Kuala Tungkal

 

Share :

Baca Juga

Daerah

Liga 3 PSSI Jambi, Persitaj Pimpin Klasemen Sementara Grup A

Daerah

Paguyuban Sinarmas Jambi Berikan Bantuan Kacamata Gratis Dan Penyuluhan Sikat Gigi Untuk Siswa

Daerah

Tarkait Utang Piutang, inah di Bunuh Dengan Cara Dicekik

Daerah

Program Pelestarian Lingkungan Tzu Chi Sinarmas dan PT. LPPPI

Daerah

Kantor Imigrasi Kuala Tungkal Berikan Layanan “Eazy Passport” Kepada Bupati Tanjab Barat

Daerah

Ketua Ranting Meninggal Dunia, Hamdani : Keluarga Besar DPC PDI Perjuangan Tanjabbar Berduka

Daerah

Anwar Sadat Hadiri Pelantikan IPNU Dan IPPNU Tanjab Barat

Daerah

Tim Pora Imigrasi Kuala Tungkal Lakukan Operasi Gabungan di Daerah Geragai Tanjung Jabung Timur