Home / Daerah / Kesehatan

Senin, 23 Maret 2020 - 14:32 WIB

Dewan Desak Pemkab Tanjabbar Surati Kementrian Tutup Pelabuhan

Tanjabbar.genjambi.com – kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) menjadi salah satu wilayah yang menjadi jalur masuk ke Provinsi Jambi dari berbagai daerah baik dalam negri maupun luar negri melalui jalur pelabuhan seperti Roro, Marina dan LASDP hal itu memungkinkan masuknya covid-19 atau virus corona.

Melihat hal itu, dewan meminta pemerintah Kabupaten Tanjabbar untuk menyurati kementrian terkait agar menutup pelabuhan sementara waktu selama virus corona terjadi.

READ NEW  Baru Sehari Berjualan, Masyarakat Keluhkan Pasar Rakyat Sungai Saren

Anggota Komisi II DPRD Tanjabbar Supra Yogi mengatakan dirinya selaku wakil rakyat meminta pemerintah daerah untuk menyurati kementrian terkait dengan penutupan pelabuhan.

“Yang punya kewenangan kementrian, jadi harusnya surati kementrian untuk tutup Roro dan pelabuhan lainnya,”katanya, Senin (23/3/2020)

Dia menegaskan saat ini akan adanya lockdown di Malaysia Tenaga Keja Indonesia banyak yang menyebrang ke Indonesia melalui jalur perairan yang ada saat ini.

“Informasi yang aku terima TKI itu masuk lewat Karimun, Selat Panjang jumlahnya ada sekitar 1000 TKI dan itu kita khawatirkan masuk melalui pelabuhan Roro atau LASDP kita,”ujarnya

Menurutnya hal ini perlu menjadi perhatian serius untuk pemerintah Tanjabbar.

 

“Ini perlu adanya perhatian serius, karena virus corona ini menularnya melalui manusia bukan melalui barang,”sebutnya.

Yogi mengungkapkan sepengetahuan dirinya di Pelabuhan Selat Panjang ada penolakan terhadap TKI yang berasal dari Malaysia ini.

“Informasi yang kita terima, di Pelabuhan Selat Panjang Riau itu menolak, dan kemungkinan opsinya ya kita (red, Roro) itu yang perlu kita waspadai,”tandasnya.

 

READ NEW  Koni Tanjab Barat Lepas Atlet Perpani

(Redaksi)

Share :

Baca Juga

Daerah

KNPI Tanjab Barat Soroti Pemotongan Gaji Guru pada Triwulan Keempat

Daerah

Laga penentu Grup A, Tanjab Barat Siap Bermain Habis-Habisan

Daerah

SMP Negeri 2 Kuala Tungkal Deklarasi Sekolah Ramah Anak

Daerah

Bupati Tanjab Barat Launching Internet Gratis di Ruang Publik

Daerah

32 Orang Pernah Kontak Langsung Dengan Pasien Covid-19 Tanjabbar

Daerah

Kodim 0415/Batanghari Beri Bantuan Bedah Rumah Ke Janda Veteran

Daerah

Belum Dipastikan Berangkat, Kemenag Tanjab Barat Tetap Data CJH Untuk Di Vaksin

Daerah

Kapolres Tanjabbar : Tidak Ada Toleransi Untuk Pemain Narkoba