Home / Daerah

Kamis, 5 Desember 2019 - 12:23 WIB

Money Politik Sulit Dibuktikan, Begini Penjelasan Anggota Bawaslu Provinsi Jambi

Tanjabbar.GenJambi.com – perbuatan politik uang menjadi kejahatan demokrasi yang sulit dibuktikan, dan sulit menanganinya ketika masyarakat juga diam terhadap perilaku tersebut.

Hal itu disampaikan Aftizal, Anggota Bawaslu Provinsi Jambi selepas kegiatan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif dalam Rangka Kilas Balik Penyelesaian Sengketa Pemilu 2019 dan Menyongsong Pemilihan Tahun 2020, Kamis (5/12/2019).

Menurutnya, kegiatan tersebut sebagai bagian dalam persiapan menghadapai pemilihan kepala daerah kabupaten Tanjung Jabung Barat tahun 2020 mendatang.

“Karena ini sudah memasuki tahapan pilkada, tentu kita singgung terkait persiapannya. Poin apa yang harus diketahui masyarakat terkait penanganan sengketa pemilu, maupun pelanggaran pemilu,” ujarnya.

Dari pengalaman pelaksanaan pemilu serentak tahun 2019, pihaknya berharap Tanjung Jabung Barat tidak ada sengketa pemilu yang berujung pada gugatan.

READ NEW  Pengusaha Karangan Bunga Di Tanjabbar Banjir Omset Jelang Pelantikan Anwar Sadat - Hairan

Dia berpesan kepada Bawaslu Tanjab Barat agar memperkuat peran pengawasan dan pencegahan hingga ke tingkat desa.

READ NEW  Arsenal Indonesia Suporter Kuala Tungkal Gelar Donor Darah, Terbuka untuk Umum

Ketika ditanyai mengenai upaya pencegahan dan penanganan tindakan money politic yang masif, Afrizal mengatakan dengan penguatan internal.

“Upaya internal tentu kita menguatkan kapasitas jajaran pengawas, dan sosialisasi kepada masyarakat,” ujarnya.

Menurutnya permasalahan politik uang menjadi isu yang belum terselesaikan hingga saat ini. Sebab sulitnya menemukan alat bukti beserta saksinya.

“Perbuatan ini (money politic red) menjadi kejahatan demokrasi, kita juga sulit membuktikan, sulit menanganinya ketika masyarakat juga diam terhadap perilaku ini,” katanya.

Sehingga kegiatan yang dilaksanakan tersebut menjadi bagian sosialisasi penanganan sengketa pemilu. (Tim redaksi)

READ NEW  HMI Tanjabbar Apresiasi Bupati Yang Akan Turun Langsung Ke Lokasi

Share :

Baca Juga

Daerah

MD Kahmi dan Forhati Tanjab Barat Hadiri Pembukaan Munas Ke-XI KAHMI di Palu

Daerah

Gubernur Jambi Kunker Ke Tanjabbar, Safrial : Terima Kasih Bapak Fahrori

Daerah

Program Pelestarian Lingkungan Tzu Chi Sinarmas dan PT. LPPPI

Daerah

Sempat Hilang Selama Tiga Hari, Elpani Di Temukan Tidak Bernyawa

Daerah

Kajati Jambi Tawarkan Solusi Terkait Konflik Lahan Saat FGD

Daerah

Niko Septian Pimpin DPC Asosiasi Kontraktor Nasional Tanjabbar

Daerah

Anwar Sadat Hadiri Pelantikan IPNU Dan IPPNU Tanjab Barat

Daerah

FHT Gelar Buka Bersama Dan Penggalangan Dana Musibah Kebakaran Pangkal Duri