Home / Pemerintah

Senin, 8 Juli 2019 - 06:49 WIB

Bupati Sampaikan Nota Rancangan KUA dan PPAS APBD 2020

Tanjabbar.Genjambi.com – Bupati Tanjung Jabung Barat Dr. Ir. H. Safrial MS sampaikan Nota Rancangan Kebijakan Umum APBD (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Tahun Anggaran 2020 pada Rapat Paripurna Pertama DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Senin (08/07).

Dalam rapat yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Mulyani Siregar itu, Bupati sebut Tahun Anggaran 2020 merupakan penentu keberhasilan pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah.

READ NEW  PBSI Tanjab Barat Lepas Atlet Ikuti Kejurprov di Merangin

“Berhasil tidaknya rencana pembangunan yang telah ditetapkan dalam RPJMD Periode 2016-2021 sangat ditentukan pemanfaatan anggaran pendapatan dan belanja daerah Tahun Anggaran 2020” ujar Bupati.

Bupati juga sampaikan akan lakukan penyelarasan penganggaran dengan pelaksanaan kegiatan Dalam rangka pencapaian target pelaksanaan pembangunan lima tahunan seauai RPJMD.

“Maka penganggaran Tahun 2020 difokuskan untuk menyelesaikan target-target yang belum tercapai” tambah safrial.

READ NEW  Bupati Lepas 4000 Paket Sembako Jelang Hari Raya Idul Fitri.

Dijelaskan Bupati, arah kebijakan pembangunan Tahun 2020 diformulasikan pada 4 agenda pembangunan yaitu peningkatan kualitas dan ketersediaan infrastruktur pelayanan umum, peningkatan kualitas hidup masyarakat melalui pendidikan, kesehatan, dan lingkungan hidup, pembangunan ekonomi masyarakat melalui agroindustri dan perikanan, serta meningkatkan persatuan melalui harmonisasi kehidupan beragama dan berbudaya, supremasi hukum dan tata kelola pemerintahan yang baik.

READ NEW  Berikut Jumlah Kouta Usulan CPNS Dan PPPK Untuk Tanjabbar.

Mengakhiri sambutannya Bupati berharap dalam proses pembahasan nantinya dapat tercipta kesamaan pandangan terhadap permasalahan dan perumusan alternatif pemecahannya.

Turut menghadiri rapat paripurna, Wakil Ketua DPRD Ahmad Jahfar, 18 Anggota DPRD, Perwakilan Forkopimda, Pj Sekretaris Daerah, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, Kepala Instansi Vertikal, serta Kepala Bagian Lingkup Sekretariat Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat. (Tim Redaksi)

Share :

Baca Juga

Daerah

Masker Kain Gratis Sudah Mulai Dijahit Oleh UMKM Tanjabbar

Pemerintah

Safrial Hadiri Safari Ramadhan Perdana Di Masjid Agung Al-Istiqomah

Daerah

Efek Corona, Bawaslu Tanjabbarat Nonaktifkan Panwascam

Daerah

Audiensi Bersama Bupati, KORMI Tanjab Barat Sampaikan Agenda Pelantikan

Pemerintah

Pemkab Tanjabbar Gelar Upacara Peringatan Hari Kelahiran Pancasila Tahun 2019

Pemerintah

Bupati Safrial Buka Ujian Seleksi Penerimaan Calon Taruna STP Jakarta

Pemerintah

Bupati Safrial Pimpin Rapat Perdana Persiapan HUT RI ke 74 dan HUT Tanjab Barat ke 54 Tahun

Daerah

Urgensi Komisi Pelayanan Publik Di Tanjung Jabung Barat