Home / Daerah / Kriminal

Selasa, 2 Juni 2020 - 02:22 WIB

Polres Tanjabbar Berhasil Gagalkan Penyelundupan Baby Lobster Senilai Rp 14 Miliar 

Tanjabbar.Genjambi.com – Tim Petir Polres Tanjung Jabung Barat (Tanjabar) mengamankan Baby Lobster (BL) senilai Rp 14,3 miliar yang dibawa dari Pulau Jawa itu akan di selundupkan ke Luar Negri melalui jalur tidak resmi yang ada di Tanjabar.

“Mereka bawa dari Jawa, tapi Jawa mananya kita masih dalami. Kemudian dibawa via Lampung, Palembang dan ganti air di Kota Jambi. Kemudian, di bawa ke Tanjabar untuk dibawa keluar negri melalui jalur tidak resmi,”kata Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Setyabudhi, Selasa (2/6/2020) saat melakukan konferensi pers di Mapolres Tanjabar.

Ia mengaku, dari hasil penghitungan pihaknya berhasil menyelamatkan kerugian negara senilai Rp 14,3 miliar dari BL.

“14 Box Benih Baby Lobster jenis Pasir berisi 33 Bungkus. Perbungkus 200 ekor dengan jumlah 95.350 Ekor dan 4 Kantong Benih Baby Lobster jenis Mutiara isi 100 Ekor : 400 ekor Total keseluruhan 95.750 Ekor,”ujarnya.

Selain itu pihaknya saat ini mengamankan sebanyak dua orang yang saat ini masih dalam pemeriksaan intensif terkait asal BL dan yang lainnya.

“Dua pelaku itu Tedi Kurniawan (38) Jalam Karya Maju, Kecamatan Telanaipura Kota Jambi dan Maulana Saleh (30) warga Jalan Namura Simpang Rimbo, Kecamatan Alam Barajo Kota Jambi,”ucapnya.

Dari pemeriksaan keduanya mengaku menjalankan aksinya sebanyak dua kali. Awalnya lolos dan saat ini aksinya gagal.”Pengakuan dia dua kali sudah,”sebutnya

READ NEW  Orang Tua Korban Sebut Anaknya Dicium Dan Disuruh Pegang Kelamin

Keduanya di kenakan Pasal 88 Jo Pasal 16 Ayat (1) UU RI Nomor 45 Tahun 2009 tentang Perubahan atas UU RI Nomor 31 Tahun 2004 tentang Perikanan dan atau Pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHPidana yang membawa Benih Baby Lobster dari Kota Jambi.

READ NEW  Angin Kencang Rusak Rumah Warga Dan Dermaga Desa Tanjung Pasir

(Wis)

Share :

Baca Juga

Daerah

Libur Lebaran Hampir Selesai, Jembatan WFC Jadi Wisata Favorit Keluarga Selama Libur

Daerah

Safari Jumat, Bupati Tanjab Barat Sampaikan Program Berkah

Daerah

Meski Telah Diresmikan, Pedagang Sebut Pasar Baru Tidak Layak

Daerah

Perpanjangan Pendaftaran Panwascam Tanjab Barat Ditutup, 171 Orang Resmi Mendaftar

Daerah

Yogi : Penggunaan Dana Covid-19 Harus Transparan

Daerah

Tanpa Izin, Foto Berita Media Online jelajahperkara.com di Persoalkan Aliansi Wartawan di Tanjab Barat

Daerah

Malam Ini Lomba Fotograpy Arakan Sahur 2019 Sudah Memasuki Babak Final.

Daerah

Bikin Onar, Imigrasi Kuala Tungkal Deportasi WNA Asal Pakistan