Home / Daerah

Selasa, 9 Februari 2021 - 16:58 WIB

Pemilihan RT 20 BTN Permata Hijau Seperti Pemilihan Bupati

Tanjabbar.Genjambi.ID – Pemilihan RT 20 di BTN Permata hijau Kelurahan Patunas tinggal menghitung hari, Spanduk Calon RT pun bermunculan, hal ini pun dibenarkan Abu Bakar selaku Ketua Panitia Pemilihan RT 20 (09/02/21).

Abu bakar atau akrab dipanggil Mone ini pun tak menyangka kalau pemilihan RT 20 bakal seperti ini apalagi dengan adanya spanduk-spanduk dari para bakal RT 20.

“Jujur saja, saya tak menyangka bakal seperti ini, ini seperti pemilihan Bupati dengan visi dan misi nya yang jelas”katanya

Abu Bakar pun berharap dengan adanya spanduk-spanduk ini dari para calon RT 20 ini dapat memancing animo warga untuk memilih.

“Sekali lagi saya ingat kan ke masyarakat yang mempunyai hak pilih, ayo pilih RT 20, ini Pilkada kita, mari kita sukseskan” harapnya

Sementara itu salah satu warga Zikri mengatakan dengan adanya spanduk-spanduk dari para calon RT 20 ini memudahkan warga untuk memilih siapa RT nya nanti.

“Dengan adanya spanduk-spanduk ini jelas kami warga sangat terbantu, siapa dan apa programnya,. Kurang lebih seperti pemilu kemarin lah, visi dan misinya jelas”ujarnya

Seperti yang terlihat dilapangan spanduk-spanduk para calon RT 20 ini pun sudah tersebar di Blok-blok rumah warga.

READ NEW  Meski di Penjara, Anggota DPRD Tanjab Barat Masih Terima Gaji Pokok

Pemilihan RT 20 sendiri direncakan pada tanggal 19 Februari 2020 setelah sholat Jumat di Halaman Masjid An Nasir BTN Permata Hijau.

READ NEW  Budidaya Kepiting Soka di Kuala Tungkal

(Wis)

Share :

Baca Juga

Daerah

Polres Tanjab Barat Tahan Mobil Muatan Miras di Pelabuhan Roro Kual Tungkal

Daerah

KPU Tanjabbar Klarifikasi Terkait Pencalonan Sutejo Caleg Gerindra

Daerah

Empat Desa Di Muarapapalik Jadi Titik Fokus TMMD Kodim 0419/Tanjab Bulan Mei Mendatang

Daerah

Menuju Smart City, Pemkab Tanjab Barat dan Polres Pasang CCTV di Area Publik

Daerah

Peduli Petani Manfaatkan Perkarangan Rumah Untuk Membudidayakan Jagung

Daerah

Menjelang Ramadhan, Pelabuhan di Kuala Tungkal Sepi Pemudik

Daerah

Webinar Literasi Digital Kabupaten Tanjung Jabung Barat Beri Pencerahan tentang Tren Pekerjaan dan Usaha di Dunia Digital

Daerah

Ketua PKK Tanjabbar Doakan Kesembuhan Balita Penderita Gizi Buruk