Home / Daerah

Rabu, 24 Februari 2021 - 11:44 WIB

Jelang Dilantik, Ucapan Untuk Anwar Sadat – Hairan Mulai Bermunculan

Tanjabbar.Genjambi.ID – Sejumlah persiapan pelaksanaan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Tanjung Jabung Barat mulai terlihat. Berdasarkan pantauan di lapangan Rabu pagi (24/2) tampak sejumlah papan ucapan dari sejumlah instansi mulai terpampang di depan perkantoran Bupati Kabupaten Tanjabbar.

Tidak hanya di perkantoran, di depan rumah dinas Bupati yang nantinya akan ditempati oleh Anwar Sadat juga tampak sejumlah karangan bunga ucapan selamat dan sukses atas pelantikan berjejer terpasang. Untuk diketahui bahwa Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Anwar Sadat-Hairan akan di lantik pada Jumat (26/2) mendatang.

READ NEW  Pendaftar PPK Pemilu Serentak di Tanjab Barat Membludak

Hal ini juga di pastikan oleh Plh Bupati Kabupaten Tanjabbar, Agus Sanusi saat di konfirmasi, Rabu (24/2). Ia menyebutkan bahwa pelaksanaan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih akan di lakukan pada Jumat mendatang dan di lakukan secara virtual.

“Rencananya akan di lakukan secara virtual. Untuk sementara pelaksanaan akan di lakukan di Balai Pertemuan Kantor Bupati,” ucapnya

Disebutkan oleh Agus Sanusi bahwa pelaksanaan nantinya akan di lakukan secara terbatas. Hal ini mengingat situasi saat ini pelantikan di tengah Pandemi Covid 19. Sementara itu, untuk rapat paripurna yang dikabarkan akan langsung di lakukan setelah pelantikan, ternyata akan di lakukan pada Senin (1/3).

“Pelaksanaan akan di lakukan terbatas, karena kan masih suasana covid. Ini dihadiri oleh maksimal 25 orang, sementara untuk paripurnanya itu di hari senin,” pungkasnya

(Wis)

READ NEW  Lapas Kelas II B kual Tungkal Mulai Sosialisasikan Surat Edaran Kunjungan Tatap Muka

Share :

Baca Juga

Daerah

Sekolah Di Tanjab barat Sudah Mulai Belajar Tatap Muka

Daerah

Pemkab Tanjab Barat Serahkan Sembako Dan Kartu Berobat Gratis

Daerah

Bupati Tanjab Barat Tinjau Harga Bahan Pokok Jelang Ramadhan

Daerah

Pemkab Tanjab Barat Hitung Kerugian Terkait Pondasi Jembatan Yang Dihantam Kapal

Daerah

Pengacara YPJ Ingatkan Pj Rektor dan Pertanyakan Langkah Dir Kelembagaan Kemendikbudristek

Daerah

PBSI Tanjab Barat Lepas Atlet Ikuti Kejurprov di Merangin

Daerah

Masa Larangan Mudik Berakhir, Kapolres : Penguatan Prokes Masih Terus Kita Lakukan

Daerah

Dua WBP Lapas Kelas II B Kuala Tungkal Dapat Remisi Hari Raya Waisak