Home / Daerah

Senin, 3 Januari 2022 - 10:59 WIB

Kecamatan Pengabuan Mendominasi Perkara Di Pengadilan Agama

Tanjabbar.Genjambi.ID – angka kasus perceraian selama 2021 di kabupaten Tanjung Jabung barat, provinsi Jambi meningkat. terhitung dari Januari hingga Desember, setidaknya ada ratusan perkara yang sudah inkrah ditangani oleh pihak pengadilan Agama (PA) Kuala Tungkal, Kabupaten Tanjabbar.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Pengadilan Agama Kuala Tungkal, Zakaria Ansori, SHI, MH melalui Panitera Ghozi Bafadhal, S.Ag, MA. Ghozi mengatakan bahwa ada beberapa kecamatan yang memiliki angka paling banyak perkara.

READ NEW  Sekda Tanjab Barat Rencanakan Alih Fungsi Perkantoran Yang Kosong

Ghozi mengatakan kecamatan pengabuan dengan jumlah perkara sebanyak 437 perkara dan disusul dengan kecamatan Tungkal Ilir sebanyak 327 perkara.

“Berdasarkan data yang kita terima perkara paling banyak dari kecamatan pengabuan hal ini di mungkinkan karena adanya kesadaran hukum dari masyarakat, lalu di susul dengan kecamatan Tungkal Ilir karena kecamatan Tungkal Ilir tersebut adalah wilayah yang paling dekat dengan kantor pengadilan agama Kuala tungkal.” Ungkapnya, Senin (3/1/2022)

Selain perkara berdasarkan kecamatan ghozi menambahkan kalau usia yang paling banyak perkara dari usia 41-50 sebanyak 394 perkara, lalu usia 31-40 berjumlah 308 perkara serta usia 51-60 sebanyak 292 perkara.

“Perkara tahun 2021 masih di dominasi eh para pihak yang berusia produktif antara 41 sampai 50 tahun, sedangkan usia pada 60 tahun ke atas adalah perkara yang di ajukan para pihak dalam perkara lain-lajn seperti isbat nikah dan penetapan waris.” Tandasnya

(wis)

READ NEW  Pengamat Politik Jambi Ajak Media Bangun Narasi Pemberitaan Yang Damai dan Sejuk.

Share :

Baca Juga

Daerah

64 Tim Akan Memperebutkan Piala Hamdani Cup Tahun 2022

Daerah

DPC PDI Perjuangan Tanjab Barat Berangkatkan 13 Ketua PAC ke Jakarta

Daerah

5 Dosen STAI An-Nadwah Kuala Tungkal Ikuti Short Course PKDP

Daerah

Polres Tanjabbar Berhasil Gagalkan Bawang Ilegal Dari Dabo Singkep

Daerah

Kapolres Tanjabbar : Tidak Ada Toleransi Untuk Pemain Narkoba

Daerah

Kejari Tanjabbar Lakukan Penyuluhan Hukum Dan Sanksi Terkait Pembakaran Hutan

Daerah

Safrial Buka Pencanangan Pelaksanaan Vaksinisasi Covid 19

Daerah

Hakim Pengadilan Tinggi Jambi Memperberat Hukuman Anggota DPRD Tanjab Barat