Home / Daerah / Politik

Senin, 12 September 2022 - 08:27 WIB

Terkait Kisruh Internal PPP Pusat, DPC PPP Tanjab Barat Lebih Fokus Pemilu 2024

 

Tanjabbar.Genjambi.ID – Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) Tanjung Jabung barat bersikap netral dan menahan diri terkait dengan konflik kepengurusan di tingkat pusat. Mereka mengklaim DPC PPP Tanjab barat saat ini sedang fokus untuk memenangkan pemilu 2024.

“Itu urusan di pusat, kami di daerah tidak ada konflik. Sekarang fokus menghadapi pemilu,” kata Ketua DPC PPP Tanjung Jabung barat, Umar dani saat di konfirmasi Senin (12/9/2022)

Lebih lanjut ketua DPC PPP Tanjung Jabung barat Umar dani menambahkan pada pemilu 2024 menargetkan 3 kursi untuk DPRD Tanjab barat dan 1 kursi untuk DPRD provinsi Jambi Saat ini mereka terus fokus dalan penjaringan calon anggota legislatif.

“Untuk sekarang kami di DPC PPP tanjab barat masih fokus proses verifikasi partai dan perekrutan calon anggota legislatif periode 2024 mendatang.” Ucapnya

“Alhamdulillah permasalahan tersebut tidak mempengaruhi kinerja kita ditingkat DPC PPP tanjab barat. Kami tetap optimistis bisa meraih minimal 3 kursi untuk DPRD Kab. Tanjab barat dan minimal 1 kursi untuk DPR Provinsi Jambi dapil tanjab barat tanjab timur.” Pungkasnya

Seperti diketahui, beberapa hari lalu Kemenkumham mengesahkan kepengurusan DPP PPP baru yang pada perubahannya berganti dari Ketua Umum Suharso Monoarfa ke Muhammad Mardiono sebagai Plt Ketum, sebagaimana hasil Mukernas di Banten.

READ NEW  Dinkes Tanjab Barat Kejar Vaksinasi Lansia

(wis)

Share :

Baca Juga

Bencana

Kebakaran Hanguskan Rumah Warga Teluk Nilau

Daerah

KPU Tanjab Barat Umumkan Daftar Calon Sementara Anggota DPRD Tanjab Barat

Daerah

Belum Dipastikan Berangkat, Kemenag Tanjab Barat Tetap Data CJH Untuk Di Vaksin

Daerah

HNSI Tanjab Barat Apresiasi Pelatihan Yang Diselenggarakan Oleh Direktorat Jendral Bea Dan Cukai

Daerah

Penyaluran Pupuk Subsidi di Tanjab barat Dilakukan Dua Kali

Daerah

Setelah Ikuti Muskerwil, Ini Target DPD Perindo Tanjabbar

Daerah

Bawakan Lagu “Lelah” Daus Sukses Pukau Pengunjung Ekraf Fest 2022

Daerah

Terkait Kondisi Sekolah di Desa Suwaklabu, Disdikbud Tanjab Barat Sebut Sering Diajukan Tetapi Gagal